BELANJA ONLINE, HUBUNGI KAMI : SMS / WA : 081 252 22 117, KONSULTASI PERTANIAN GRATIS HP. 082 141 747 141.

KETIK JUDUL/LABEL ARTIKEL YANG DICARI PADA KOLOM DI BAWAH INI

21/04/2015

Read

RED AROMA PERINTIS MELON DAGING ORANGE TAHAN VIRUS

Melon Tahan Virus, Tahan Layu, Toko Pertania, Kediri, Jawa Timur
MELON RED AROMA
WWW.LMGAAGRO.WEB.ID - Tanaman melon saat ini sangat tinggi respon permintaannya di masyarakat kita, hal ini karena buah melon yang mempunyai tektur yang lembut, krispi dan rasa manis  banyak di gemari di Masyarakat kita. Buah melon yang dalam 5 tahun ini sangat bervariasi segi warna kulit, buah sampai dengan bentuk buah yang ada. Buah melon pun sekarang sudah tidak sulit lagi di peroleh untuk semua model buah yang ada. Ketersedian stock buah melon sekarang tidak hanya di monopoli oleh Hypermarket, Supermarket ataupun hotel dan restouran.

Stand buah pasar tradisional dan stand buah tepi jalan yang notabene di miliki oleh pedagang kecil pun sekrang buah melon yang sifatnya Exotic seperti melon daging merah dan melon kulit kuning sudah mudah di temui. Peningkatan permintaan buah melon yang ada di masyarkat juga tidak lepas dari manfaat buah melon yang sangat berguna bagi kesehatan juga buah melon termasuk buah yang mudah dalam penyajian dan konsumsinya. Beberapa penyagian konsumsi buah melon dapat dilakukan dengan cara memakan secara langsung, Jus Melon, Es Buah Melon, Puding Melon  ataupun melon sebagai bahan campuran produk olahan yang lain. 

Saat ini buah melon yang menjadi Trend penanaman petani adalah melon dengan daging warna Orange ( Merah ) dan melon daging kuning dengan kulit buah halus berwarna kuning. Benih melon daging Orange yang sudah ada di Masyarakat saat ini antara lain adalah : produk Sakata seed jepang Melon F1 GLAMOUR, melon F1 Gordes, PT. Bisi International ( Cap Kapal Terbang ) Melon F1 New Sonya, PT. Primasid ada Melon F1 Sunny Red, Known You Seed Taiwan ada melon F1 Red Aroma ( tahan Virus ) , Melon F1 Dainty dan yang terbaru adalah melon tahan Virus F1 Madesta yang di produksi oleh East West Seed ( Cap Panah Merah ). 

Sedangkan melon Kulit kuning saat ini juga sudah mulai ketat persaingan benihnya, kalau 3 tahun lalu hanya ada Melon Kuning F1 Golden Langkawi dan melon F1 Apollo dari Known You Seed, saat ini benih melon kuning yang ada di pasaran bertambah yaitu dari PT. Bisi International ( Cap Kapal Terbang ) ada Melon F1 Melindo 10 dan dari PT. East West Seed Cap Panah Merah ada benih melon kuning F1 URANUS, Melon F1 ORANGE META dan melon F1 SUNRISE META. Itu adalah benih melon daging merah ( Orange ) tipe Rock Melon dan melon kulit kuning yang akan di temui di pasaran. 

Saat ini permintaan melon dengan daging berwarna Orange ( Merah ) sangat luar biasa dan yang di cari saat ini adalah benih melon yang tahan terhadap serangan Virus Gemini. Hal ini tidak lepas dari tingginya serangan Virus di tanaman melon yang menyebabkan tanaman melon gagal panen karena tanaman terserang kuning dan keriting akibat dari Virus Gemini yang di bawa oleh White Fly.

Benih melon jenis daging merah ( Orange ) yang tahan Virus ( kebal Virus ) saat ini baru ada satu Varietas yaitu Melon orange F1 Red Aroma yang di produksi oleh perusahaan benih Known You Seed Taiwan. Karena itu saya sangat tertarik untuk berbagai informasi tentang melon Orange tahan Virus F1 RED AROMA ini. Semoga dengan banyak mengetahui kalau melon F1 Red Aroma ini tahan Virus banyak petani yang terhindar dan selamat dalam budidaya tanaman melon dan dapat memperoleh hasil panen yang banyak dan melimpah. 

Beberapa ciri - ciri dan keunggulan Melon Merah Red Aroma antara lain adalah :

  • Melon Red Aroma cocok dan memberi hasil yang baik di dataran rendah sampai menengah
  • Melon Red Aroma tahan terhadap keriting dan kuning di daun akibat dari serangan Virus
  • Melon Merah ( Orange ) Red  Aroma mempunyai ketahanan terhadap layu jamur dan Bakteri yang biasanya banyak menyerang tanaman melon
  • Melon merah ini juga tahan terhadap serangan becak daun akibat Downy Mildew dan Powdery Mildew yang banyak menyerang tanaman melon petani
  • Kadar kemanisan ( Brix ) dari melon merah hibrida  Red Aroma cukup tinggi yang mencapai 16 %
  • Melon Red Aroma tetap keras dan tangkai buah tidak lepas, walaupun di semprot dengan ETHEREL, sehingga tetap tahan dalam pengangkutan jarak jauh
  • Ukuran buah saat penen melon Orange ( Rock Melon ) Red Aroma bisa mencapai rata-rata 2.5 Kg dengan ukuran yang seragam
  • Buah dapat di panen saat tanaman mencapai 70 HST, tersedia dalam kemasan 100 Butir / Sachet
Demikian sekilas info tentang melon  merah Tahan Virus ( Gemini Virus ) Red Aroma yang di produksi oleh Known You Seed Taiwan. Apabila ada pembaca dan petani, membutuhkan melon merah Red Aroma bisa menghubungi toko Pertanian Online LMGA AGRO ( Dealer, Agen, Distributor, Resmi ) yang menyediakan benih, bibit, obat, alat dan sarana pertanian dengan harga bersaing. Toko pertanian LMGA AGRO siap mengirim ke seluruh Indonesia dengan aman dan tepat waktu. Kami juga melayani Konsultasi Gratis untuk tanaman Budidaya anda, hubungi LMGA AGRO di CP Bpk. Budi Telp. : 082 141 747 141 atau SMS/WA : 0812 5222 117.

LMGA AGRO

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jika anda ingin komentar Gunakan alamat email yang jelas ( Jangan Anonymous ). Mohon komentar secara bijak dan sesuai bahasan.